Kamis, 27 Desember 2012

Cloningan Dengan Active Bootdisk


Orang-orang pintar adalah mereka yang menghindari pekerjaan berat,
tapi pekerjaan tersebut dapat terselesaikan dengan mempermudah cara penyelesaiannya
Pernahkah anda mengalami kesulitan menginstall windows karena PC atau laptop anda mengalami kerusakan CD atau DVD-ROM?
Pernahkah anda mengalami kesulitan menginstall windows pada Netbook yang tidak memiliki DVD-ROM External?
Jika anda masih terkendala dengan 2 hal diatas atau sejenisnya, maka anda perlu membaca artikel cara melakukan replace windows tanpa harus diinstall. Untuk melakukan hal tersebut, kita harus memiliki software-software yang dapat mem-backup windows dari suatu Drive atau Partisi. Diantara software-software pernah saya uji coba, yang saya anggap user friendly adalah:
Dari keempat software tersebut, saya tertarik membahas cara menggunakan Active Boot Disk karena software ini sangat mudah digunakan. Untuk melakukan replace windows dengan software ini, kita membutuhkan 1 buah flashdisk minimal 1 Gb, atau 1 buah CD-R/RW atau DVR-R/RW. Sebelum menggunakan Active Boot Disk, maka terlebih dahulu kita harus pahami bahwa skenario yang akan dilakukan adalah mem-backup Windows dari komputer yang OS Windowsnya masih tergolong sehat kekomputer yang OS windowsnya hendak di replace.
Berikut langkah-langkah menggunakan Active Boot Disk  untuk melakukan replace windows:
Install Active Boot Disk pada komputer anda yang memiliki Slot USB atau CD-RW/DVD-RW
Pasang USB Flasdisk anda untuk melakukan proses Create Windows PE didalamnya.
Jalankan aplikasi Active Boot Disk Creator
Pada Tampilan Select Media, Pilih USB Flash Drive, lalu klik Next
Pada Tab Editions pilih Mode Boot Into Windows, lalu Next
Klik Create untuk membuat USB Flash Drive anda bootable, tunggu sampai selesai dan jadilah USB Bootable anda.
Untuk mempermudah proses kerja selanjutnya, kita buat 2 istilah sebagai berikut:
komputer sumber/source (untuk melakukan copy/backup windows), dan
komputer tujuan/destination (untuk melakukan replace windows).
Selanjutnya kita mulai bekerja pada komputer sumber terlebih dahulu. Lakukan langkah-langkah sebagai berikut:
Boot komputer sumber dengan menggunakan USB Flash drive bootable, yang telah dibuat sebelumnya.
Tunggu sampai benar-benar proses komputer anda berjalan menampilkan menu windows  dari Active Boot Disk.
Jalankan aplikasi Active Disk Image, lalu pilih Drive target backup yang biasanya adalah Drive C.
Klik Next dan Pilih Opsi Save Backup pada Drive D, E atau lainnya.
Setelah proses BackUp selesai, copy hasil backup anda. Pastikan File tersebut ber-ektensi *.adi
Proses backup selesai
Akhirnya kita berpindah pada komputer target replace windows. Lakukan langkah-langkah sebagai berikut:
Boot komputer target replace dengan menggunakan USB Flash drive bootable, yang telah dibuat sebelumnya.
Tunggu sampai benar-benar proses komputer anda berjalan menampilkan menu windows  dari Active Boot Disk.
Jalankan aplikasi Active Disk Image, lalu pilih Drive source image hasil copy dari komputer sumber. Biasanya saya menggunakan Hard drive External
Klik Next dan Pilih Opsi partisi Drive yang akan direplace. Klik Next
Lanjutkan dengan konfirmasi proses replace
Tunggu sampai proses replace selesai, dan Reboot komputer anda
Komputer anda telah selesai di replace
Semoga bermanfaat !!! J




0 komentar:

Posting Komentar